Review expresses in this blog purely according to my personal taste and opinion.

SEKAR PIZZA - YOGYAKARTA

Kali ini senengjajan mau ngebahas mengenai makanan atau tempat makan yang lagi viral atau hitz di Jogja yaitu Sekar Pizza. Aku memilih tempat ini karena lagi viral dan banyak banyak banget yang pengen kesana. Langsung aja yuk simak review dari senengjajan! 👇

Source : Tari U (Sekar Pizza)

Sekar Pizza membuka gerai tokonya pada tanggal 14 Februari 2021 di Tirtodipuran no.46, Mantrijeron, Yogyakarta. Sekar Pizza merupakan tempat makan yang menjual fast food seperti Pizza, Meatball, Chiken Wings, dsb. Namun berbeda dari pizza yang yang lain Sekar Pizza menjual pizza per slice atau whole slice dengan besar per slicenya dua kali pizza basa. Dan dengan begitu maka banyak anak muda  jogja ataupun yang sedang mengunjungi jogja yang datang ke tempat ini. Setelah seminggu buka Sekar Pizza telah menjual 2000 slice pizza, dan sekarang sudah membuka cabang di daerah Pandega Karya no.290 A Kaliurang Yogyakarta.

Source : Ig Sekar Pizza

Menu - menu yang di tampilkan cukup sederhana karen memang mereka berfokus pada penjualan pizza, dan juga mereka memberikan harga pada setiap menu yang dijual relatif murah muai dari 8.000 - 220.000. Mereka tidak hanya menjual pizza slice tapi juga menjual satu loyang namun  harus memesan terlebih dahulu. Variant pizza yang di tampilkan juga tidak banyak seperti pizza cheese, pepperoni, mushroom, salami, beef, pastrami, smoked beef dan deep bish. Menurut saaya dengan menu yang mudah dan tidak banyak akan memudahkan untuk memesan makanan dan juga tidak lama dalam hal pemesanan.


Pada tanggal 26 Maret 2021 saya kesana dan mencoba mushroom dan beef . Disana Kita langsung memesan dan meembayar pizza yang diinginkan. Kemudian mencari tempat duduk lalu kita akan dipanggil namanya untuk mengambil pesanan kita di tempat pengambilan. Menurut saya rasanya enak namun rotinya sedikit keras tetapi masih enak. Apalagi rasa sausnya itu enak banget aku suka banget sausnya karna rasanya tu mengibangi rasa pizzanya itu. Sausnya seperti ada ampuran pickle atau acar yang di cincang dan juga bawang bombai, dan itu seger banget dan beda di setiap gigitan pizza.
 
            Source : Retno Woro, Anastasia Putri, Khairul Anwar (Sekar Pizza) 

 Tempat di sekar Pizza ada dua area, area dalam dan area luar, untuk area dalam seperti foto diatas. Sekar Pizza sepertinya mengusung tema seperti tempat makan di luar negeri. Dan untuk interior dari Sekar Pizza sendiri memang unik dan bagus untuk spot foto.

Source : Sarah Savira (Sekar Pizza)

 Untuk foto diatas adalah area luar dari Sekar Pizza. Untuk area luar terdapat banyak gravity dan juga area yang bisa untuk merokok. Cukup nyaman. Namun bagi orag yang tidak suka dengan area luar mereka bisa memilih di dalam. Menurut saya juga mereka memilih interior dan juga desain tempat yang unik dan simple. Namun, untuk kalian yang ngin mengerjakan tugas dan membutuhkan nuansa yang tenang tidak disarankan untuk mengerjakan tugasnya disini, karena pengalaman waktu kesana, utntuk mengerjakan tugas memang cukup terganggu dan tidak nyaman karena memang tempat ini seru untuk sekedar nongkrong, makan atau chit chat dengan teman, sahabat, atau pacar kalian. 

 Overall, untuk makanan seperti Pizzanya menurutku enak dan juga untuk harga memang pas untuk pelajar maupun mahasiswa, tempatnya juga cukup nyaman untuk nongkrong atau bercerita, dan juga untuk kalian yang berada di Jogja jangan lupa mampir, dan juga untuk kalian yang ingin ke Jogja dan berada di daerah jogja selatan maka kalian bisa mambir di Sekar Pizza Tirtodipuran. Namun jika kalian di daerah Utara maka kalian bisa mampir di daerah Pandega, kalau kalian di Jogja tengah kalian bisa ke Tirtodipuran no 46 atau ke Pandega.

 Address :

Tirtodipuran no 46, Yogyakarta

Pandega Karya no 290 A Kaliurang, Yogyakarta 

Phone 📞: 0274 - 4287141

Instagram : @sekarpizza  

 

 

   


 



 


Comments

  1. Dah pengen dari lama mau kesana tapi takut kalo gak enak, makasih ya reviewnya 😍

    ReplyDelete
  2. waa bermanfaat sekaliii ini🥰🥰🥰

    ReplyDelete
  3. Pengen banget kesini tapi belom kesampean huhu

    ReplyDelete
  4. Jadii pengen kesanaa, semoga besok bisa kesana..

    ReplyDelete
  5. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  6. pengennn cobaain😍😍

    ReplyDelete
  7. JADI PENGENN PIZZAAA

    ReplyDelete
  8. PENGEN BANGET KE JOGJAAA

    ReplyDelete
  9. Ihhh jadi pengen nyobainn

    ReplyDelete
  10. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  11. Kerennn😍 jd pengen nyobainnnn

    ReplyDelete
  12. wah, harus banget coba nih! makasih ya infonya.

    ReplyDelete

Post a Comment